Peringati Hari Jadi Dompu Ke - 210 Harmoni Dou Labo Dana, Menuju Dompu Maju. Dan Berlangsung Khidmat

Dorobata News
By -
0



 


Dompu, Dorobatanews.net ~ 
Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-210 Kabupaten Dompu berlangsung dengan penuh khidmat pada hari ini. (11/4) Bertempat di lapangan Bringin  kantor Bupati Dompu, acara ini dipimpin langsung oleh Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE, yang bertindak sebagai inspektur upacara. Ia didampingi oleh Wakil Bupati Dompu, Syirajuddin, SH.


Upacara ini turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, Indah Damayanti, SE, serta sejumlah tokoh penting dari berbagai Daerah, seperti Wali Kota Bima, Bupati Bima, dan perwakilan dari Bupati Sumbawa. Hadir pula Ketua DPRD Kabupaten Dompu Ir. Mutakun, Ketua Pengadilan, Kepala  kejaksaan negeri Dompu, Kapolres Dompu, Dandim 1614 Dompu, tokoh masyarakat, tokoh agama, pimpinan partai politik, camat, Kepala Desa serta OPD se - Kabupaten Dompu.


Dalam momen bersejarah ini, Bupati Dompu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi Daerah Dompu. Ia juga menegaskan pentingnya menjadikan peringatan ini sebagai titik balik untuk mewujudkan Dompu yang maju, bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN), serta membangun Daerah secara religius, memperkuat ekonomi rakyat, dan meningkatkan infrastruktur dengan tata kelola pemerintahan yang baik.


Upacara berlangsung dengan penuh makna, dimulai dengan penghormatan kepada lambang daerah dan pengibaran bendera merah putih, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh inspektur upacara. Pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 dilakukan oleh Ketua DPRD Dompu, Ir. Mutakun.


Acara ini juga diwarnai dengan kehadiran berbagai paguyuban dari beragam Daerah dan etnis, seperti Suku Donggo, Bima, Dompu, Padang, Jawa, Bali, Lombok, dan Nusa Tenggara Timur (NTT), yang mencerminkan semangat persatuan dan kebhinekaan dalam membangun Dompu yang lebih baik.


Peringatan HUT Dompu ke - 210 ini menjadi simbol semangat baru untuk mengejar ketertinggalan dan membawa Dompu menuju masa depan yang lebih cerah dan berdaya saing.



Hari Jadi Dompu yang ke-210 dengan semangat membangun.  bersejarah 11 April 1815 – 11 April 2025 ini menjadi momen penting bagi seluruh masyarakat Dompu untuk terus melangkah menuju kemajuan bersama, selaras dengan tema  tahun ini: "Harmoni Dou Labo Dana, Menuju Dompu Maju."


Dalam puncak acara yang berlangsung meriah, Bupati Dompu dan Wakil Bupati Dompu menunjukkan komitmen mereka terhadap kesejahteraan masyarakat dengan membagikan sejumlah bantuan sosial melalui Sosial dan BPJS Ketenagakerjaan.


1.084 paket bantuan diserahkan secara simbolis kepada anak-anak yatim piatu sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang dari pemerintah Daerah kepada generasi penerus bangsa yang membutuhkan. 


Tak hanya itu, penyerahan kartu JKN BPJS Ketenagakerjaan,  juga dilakukan secara simbolis kepada  3.200 masyarakat  yang sebelumnya belum memiliki akses layanan kesehatan. Program ini merupakan bagian dari, visi dan misi Bupati Dompu  dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera serta mendapatkan pelayanan kesehatan gratis yang berkualitas.


Kartu kepesertaan JKN-KIS yang diserahkan adalah bagian dari program PBPU Pemerintah Daerah, yang ditanggung sepenuhnya oleh Pemerintah Kabupaten Dompu. Sebanyak 4.665 jiwa, telah didaftarkan pada bulan Maret 2025, dan kini telah mulai merasakan manfaatnya, terutama masyarakat dengan penghasilan rendah.


Dari jumlah tersebut, sebanyak 3.130 kepesertaan bersumber dari dana DBHCHT, serta 2.264 peserta lainnya melalui bantuan dari Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat. Hal ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi antara pemerintah Kabupaten dan provinsi dalam memberikan jaminan sosial bagi masyarakat Dompu.


Dengan semangat hari jadi ke-210, Pemerintah Kabupaten Dompu terus berkomitmen untuk menciptakan keharmonisan dan kemajuan yang merata bagi seluruh masyarakat. Selamat Hari Jadi Dompu ke-210! Mari kita jaga Harmoni Dou Labo Dana menuju Dompu yang semakin maju dan

 sejahtera. (DT - JUN). Adv


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)